Komitmen keberperanan unsur Pentahelix untuk keberlanjutan Citarum Harum

Bandung, 13 December 2023

Komitmen keberperanan unsur Pentahelix untuk keberlanjutan Citarum Harum

Bandung -

Savoy Homan, 13 Desember 2023 - Kementerian Marvest dan Badan Besar Wilayah Sungai (BBWS) Jawa Barat menggelar kegiatan yang melibatkan berbagai unsur Pentahelix, yakni Pemerintah, Akademisi, Pengusaha, Komunitas, Satgas Citarum Harum, dan Pemerintah Daerah (Pemda) dari 13 Kabupaten/Kota yang dilewati Sungai Citarum. Kegiatan ini menjadi wadah bagi semua pihak untuk bersama-sama mengevaluasi dan meningkatkan peran mereka dalam menjaga keberlanjutan program Citarum Harum. Dalam hal ini DPP APINDO Jawa Barat yang diwakili oleh Darius Krisdanu Purwana sebagai Sekretaris Eksekutif DPP APINDO Jawa Barat hadir dalam kegiatan tersebut.

Pada acara tersebut, diluncurkan Buku Advokator Sungai Citarum sebagai langkah strategis untuk melibatkan semua unsur Pentahelix dalam menyumbangkan ide dan solusi untuk menjaga keberlanjutan Sungai Citarum.

Salah satu fokus utama dalam pertemuan ini adalah keterlibatan unsur pengusaha. Mereka menyuarakan harapan agar proses perizinan, baik untuk usaha baru maupun perpanjangan, dapat dipermudah. Selain itu, para pengusaha berkomitmen untuk mentaati peraturan yang ada. Dalam konteks ini, mereka juga mengusulkan agar pemerintah membuat Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) terpadu. Keyakinan ini didasarkan pada keyakinan bahwa langkah tersebut akan memberikan dampak positif yang besar bagi dunia usaha, lingkungan, dan masyarakat sekitar.

Kegiatan ini mencerminkan semangat kolaboratif dan kesungguhan semua unsur Pentahelix dalam menjaga keberlanjutan Citarum Harum. Dengan partisipasi aktif semua pihak, diharapkan Sungai Citarum akan terus mengalami kemajuan yang signifikan dan memberikan manfaat jangka panjang bagi seluruh masyarakat yang bergantung pada kelestarian sungai ini.